
Visi Program Studi Teknik Elektronika
Program Studi D-IV Teknik Elektronika dalam rangka mendukung visi misi Polinema memiliki visi keilmuan sebagai berikut:
“Menjadi Program Studi Teknik Elektronika yang Unggul dalam Bidang Teknologi Otomasi Industri pada Persaingan Global”
Penekanan dalam visi adalah selalu berinovasi dalam mengikuti kebutuhan yang selaras dengan perkembangan teknologi industri dan masyarakat, mulai dari industri kecil sampai industri nasional dan internasional, baik dalam penerapan teknologi maupun pengembangan sumber daya manusia.
Program unggulan adalah pendidikan reguler maupun pelatihan untuk masyarakat dan industri dengan kurikulum yang sesuai dengan perkembangan teknologi.
Industri kecil adalah home industry yang memerlukan sentuhan teknologi atau teknologi tepat guna/terapan serta menggunakan tenaga lokal dan berlokasi di wilayah Jawa Timur.
Industri tingkat nasional adalah industri besar yang menggunakan teknologi menengah dan berinovasi dalam penerapan teknologi yang tepat, serta menggunakan tenaga dalam negeri maupun tenaga asing yang berada di wilayah Indonesia.
Industri tingkat internasional adalah industri super besar yang sarat dengan penerapan teknologi, baik menggunakan tenaga dalam negeri maupun tenaga asing yang berada di wilayah di dalam maupun di luar Indonesia.

Misi Program Studi Teknik Elektronika


Tujuan Program Studi Teknik Elektronika
Adapun tujuan dari Program Studi Teknik Elektronika sebagai berikut :
- Menyelenggarakan pendidikan profesi bidang otomasi industri yang selaras dengan kebutuhan pemangku kepentingan dan dikelola dengan standar ISO 9001:2015
- Menyiapkan sumber daya manusia yang ahli di bidang elektronika dengan kompetensi otomasi industri.
- Menghasilkan lulusan yang kompeten, berkarakter, berjiwa technopreneur dan etika profesi yang baik, memenuhi Standar KKNI level 6, lulus tepat waktu dengan rata-rata IPK di atas 3,00 serta waktu tunggu mendapat pekerjaan kurang dari 6 bulan
- Memfasilitasi penyelenggaraan penelitian otomasi industri yang terpublikasikan, memfasilitasi kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang berbasis otomasi industri.
- Menyelenggarakan pendidikan profesi bidang otomasi industri yang selaras dengan kebutuhan pemangku kepentingan dan dikelola dengan standar ISO 9001:2015.
